KTR Indonesia

Singkat, Tepat, Jelas

Siap Berduel, Charles Oliviera vs Dustin Poirier Akan Digelar Desember 2021

KTRINDONESIA – Dua petarung kelas ringan Ultimate Fighting Championship (UFC), Charles Oliviera dan Dustin Poirier, dikabarkan siap berduel. Pertarungan ini bahkan bisa terjadi di gelaran UFC 269 yang digelar pada 11 Desember 2021.

Menurut laporan MMA Fighting, Kamis (2/9/2021), The Diamond -julukan Dustin Poirier- kemungkinan besar akan berhadapan dengan Charles Oliviera pada UFC 269. Namun begitu, kabar ini masih berupa dugaan karena belum ada konfirmasi resmi dari pihak UFC.

Kabar ini mencuat setelah Poirier bertekad mengejar gelar kelas ringan setelah berhasil mengalahkan Conor McGregor beberapa waktu lalu. Saat itu, The Diamond menang mudah karena McGregor mengalami patah engkel pada kakinya.

Meski tidak memiliki sabuk kelas ringan di pinggangnya, Poirier merupakan salah satu petarung terbaik di kelas ringan UFC saat ini. Tercatat, dia pernah menduduki peringkat nomor wahid di MMA Fighting Global pada divisi kelas ringan.

Di sisi lain, calon lawannya, Oliviera, adalah petarung asal Brasil yang memiliki catatan cukup apik. Oliviera telah memenangkan sembilan pertarungan berturut-turut, termasuk kemenangan atas Tony Ferguson dan Kevin Lee.

Saat ini, Do Bronx -julukan Charles Oliviera- merupakan pemegang sabuk kelas ringan UFC. Maka dari itu, menarik menunggu jadwal duel antara Poirier dan Oliviera diumumkan secara resmi.

Sementara itu, The Diamond sudah membeberkan persiapannya untuk merebut gelar dari Do Bronx. Ia menyebut bahwa petarung asal Brasil itu berbahaya dan sangat agresif.

“Oliveira adalah pria yang sangat berbahaya, saya pikir dia semakin meningkat dalam pukulannya dan bagaimana menjatuhkan lawannya. Saya pikir dia adalah praktisi jiu-jitsu terbaik di daftar UFC saat ini,” ujar Poirier, dilansir dari MMA News, Kamis (2/9/2021).

“Dia agresif dan sangat ofensif dengan jiu-jitsunya. Dia tidak hanya menggunakannya untuk melindungi dirinya sendiri atau keluar dari posisi yang buruk, dia juga menyerang orang dengan itu,” lanjutnya.

Poirier terakhir kali bertarung saat menghadapi Conor McGregor dalam duel triloginya. Hasilnya, Poirier berhasil mengalahkan McGregor secara TKO dalam duel yang berlangsung di UFC 264 itu.

 

(editor:glh)