KTRINDONESIA – Hasil Liga Inggris pekan lalu menyuguhkan pesta gol Manchester City ke gawang Arsenal. Selain itu, Manchester United mencatatkan rekor tandang.
Kemenangan besar The Citizens atas Arsenal digapai di Etihad Stadium. Ilkay Guendogan, Ferran Torres (2 gol), Gabriel Jesus dan Rodri barisan pencetak gol City.
Setelah itu, Liverpool dan Chelsea harus puas berbagi angka di Anfield. Si Biru unggul lebih dulu via Kai Havertz, bisa disamakan oleh Mohamed Salah.
Dalam pertandingan di Tottenham Hotspur Stadium, Minggu (29/8/2021) malam WIB, Spurs menang 1-0 atas Watford. Gol kemenangan The Lilywhites dikemas oleh Son Heung-min.
Dengan hasil ini, Tottenham menjadi satu-satunya tim yang masih sempurna dalam 3 pertandingan. Tim asuhan Nuno Espirito Santo itu mengumpulkan 9 poin, duduk di posisi teratas klasemen Liga Inggris.
Hasil Liga Inggris lainnya, Setan Merah mengamankan kemenangan 1-0 dalam lawatan ke kandang Wolverhampton Wanderers. Dalam laga di Molineux Stadium, Mason Greenwood yang menenetukan kemenangan MU.
Dengan kemenangan ini, MU kini sudah tak terkalahkan dalam 28 pertandingan lawatan di Premier League. Rinciannya, Bruno Fernandes cs sudah membukukan sebanyak 18 kemenangan dan 10 hasil imbang.
MU kini duduk di posisi ketiga klasemen Liga Inggris dengan raihan 7 poin. Selain MU, West Ham United juga ada sudah mengumpulkan 7 poin, ada di posisi kedua karena unggul produktivitas gol.
Chelsea, Liverpool, dan Everton berturut-turut ada di posisi 4-6 dengan koleksi juga 7 angka.
Hasil Liga Inggris Pekan Ketiga
Sabtu (28/8)
Man City 5-0 Arsenal
Aston Villa 1-1 Brentford
Brighton 0-2 Everton
Norwich 1-2 Leicester
West Ham 2-2 Crystal Palace
Liverpool 1-1 Chelsea
Minggu (29/8)
Burnley 1-1 Leeds United
Tottenham Hotspur 1-0 Watford
Wolverhampton 0-1 Man United
(editor:glh)
Berita Lainnya
Prediksi Piala AFF 2020 Final Timnas Indonesia Vs Thailand: Berpotensi Imbang
Semifinal Piala AFF Malam Ini: Timnas Indonesia vs Singapura Leg 2
Skor Prediksi Timnas Indonesia vs Singapura Leg 2