KTRINDONESIA – TNI Angkatan Laut (AL) khususnya Pusat Hidrografi dan Oseanografi TNI AL (Pushidrosal) menggencarkan serbuan vaksinasi guna mencapai target herd immunity atau kekebalan komunal bagi masyarakat maritim di kawasan SMPN 53, Kalibaru, Cilincing, Jakarta Utara.
Kegiatan ini sesuai perintah Kepala Staf TNI AL (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono kepada satuan-satuan TNI AL untuk turut menyukseskan program yang dicanangkan pemerintah menekan penyebaran Covid-19 serta menciptakan kekebalan komunal (herd immunity).
Komandan Pushidrosal Laksamana Madya TNI Agung Prasetiawan didampingi beberapa pejabat utama Pushidrosal. Agung menyebut antusias warga cukup tinggi untuk mendapatkan vaksin.
“Antusiasme masyarakat setempat sangat tinggi. Ini terlihat dari saat pendaftaran dibuka jam 08.00 WIB warga setempat sudah memadati antrean untuk segera mendapatkan vaksin. Berkat kesigapan aparat setempat, antrian tersebut berbaris rapi dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan, sehingga semua dapat terlayani dengan baik,” ucap Agung di Jakarta, Senin (20/9/2021).
Selain vaksinasi, Agung mangatakan, TNI AL juga turut aktif meningkatkan kesadaran masyarakat untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan (prokes), meski telah divaksin.
“Meskipun sudah dilaksanakan vaksin, masyarakat agar tetap melaksanakan protokol kesehatan dengan disiplin dan ketat, yaitu dengan membudayakan mencuci tangan pakai sabun dan air mengalir, memakai masker, menjaga jarak, menjauhi kerumunan serta membatasi mobilitas dan interaksi sosial,” tuturnya.
Agung menambahkan, target peserta vaksin sebanyak ratusan orang dengan kriteria 12-17 tahun dan 18-59 tahun. Adapun jenis vaksin yang digunakan Sinovac Tahap II, AstraZeneca Tahap II, dan Pfizer Tahap I.
“Pushidrosal sebagai pelaksana lapangan dalam kegiatan ini menerjunkan 14 Vaksinator dari Dinas Kesehatan Pushidrosal, dengan menargetkan peserta vaksinasi sebanyak 400 orang, yang diperuntukkan bagi anak-anak berusia mulai dari 12 Tahun hingga 17 Tahun dan orang dewasa berusia 18 tahun hingga 59 tahun. Adapun vaksin yang digunakan adalah jenis vaksin Sinovac tahap II, Aztra Zeneca tahap II serta Pfizer Tahap I,” tuturnya.
Sebagai informasi, kegiatan dimulai pukul 08.00 WIB hingga 14.30 WIB dengan melaksanakan beberapa tahapan vaksinasi, yaitu registrasi untuk input data, screening yaitu pengecekan kesehatan dan riwayat kesehatan, dilanjutkan penyuntikan vaksinasi dan observasi yaitu pengamatan kejadian pasca vaksinasi selama 30 menit. Proses Vaksinasi dilaksanakan dengan tetap memperhatikan Protokol Kesehatan Covid-19 secara ketat.
Guna mendukung program pemerintah dalam pemenuhan vaksinasi secara nasional, Pushidrosal rutin melaksanakan Vaksinasi di Markas Komando Pushidrosal Jalan Pantai Kuta V/1, Ancol Timur, Jakarta Utara. Vaksinasi tersebut dilaksanakan setiap Senin dan Jumat, dengan tujuan untuk mencegah penyebaran Covid-19 di lingkungan kerja serta masyarakat sekitar.
(editor:glh)
Berita Lainnya
Merasa Dipermainkan, Warga Tegaskan Akan Bawa Masa Lebih Banyak Ke Kantor MUI Tangsel
Masayarakat Merasa Dipermainkan MUI Tangsel, Penuhi Undangan Namun MUI Tangsel Kosong Pegawai
MUI Pusat Tegaskan Pelayanan Kantor MUI Buka Sampai Jam 3 Sore, Warga Heran MUI Tangsel Kosong Pegawai