KTR Indonesia

Singkat, Tepat, Jelas

Cegah Pelat Palsu Saat Ganjil-Genap di Puncak, Polisi Akan Periksa STNK Kendaraan

KTRINDONESIA – Polisi rencananya akan melakukan pemeriksaan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) bagi kendaraan menuju kawasan Puncak, Kabupaten Bogor untuk mengantisipasi pengendara yang menukar atau menggunakan pelat nomor palsu saat uji coba ganjil-genap.

“Karena evaluasi dari minggu lalu kami menemukan banyak masyarakat yang menggunakan trik menukar pelat palsu, maka kami juga akan melaksanakan pemeriksaan STNK dan pelat nomor pada kendaraan yang akan melalui posko pemeriksaan,” kata Kasatlantas Polres Bogor AKP Dicky Anggi Pranata, kepada wartawan, Jumat (10/9/2021).

Sedangkan, untuk check point atau posko pemeriksaan masih sama dengan pelaksaan uji coba ganjil genap akhir pekan lalu. Yakni terdapat 5 check point di sekitar Puncak yakni Simpang Gadog, Rainbow Hills, Bedungan, Cibanon dan Exit GT Ciawi.

“Titik masih sama, lima titik. Mekanisme masih sesuai dengan tanggal kalender. Hari ini adalah tanggal genap, maka pelat yang diizinkan masuk adalah genap. Berlaku pada kendaraan roda dua maupun roda empat berlangsung 24 jam,” jelasnya.

Di sisi lain, pihaknya memprediksi volume kendaraan yang mengarah ke kawasan Puncak mulai meningkat pada sore nanti. Adapun sebanyak 150 personel gabungan yang diterjunkan dalam uji coba ini.

Untuk diketahui, akhir pekan kemarin polisi sempat mendapati pengendara motor asal Jakarta yang nekat meminjam pelat nomor pengendara lain di check point Rainbow Hills. Hal itu dilakukan demi bisa lolos dari pemeriksaan petugas saat uji coba ganjil genap menuju kawasan Puncak, Kabupaten Bogor.

(editor:glh)